Perbaikan Struktur, SPIM Lakukan Rapat Program Kerja

Serikat Pekerja Industri Morowali
2 min readJan 27, 2025

--

(foto: pembukaan rapat program kerja)

Fatufia — Serikat Pekerja Industri Morowali Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (SPIM-KPBI) menggelar rapat program kerja struktur Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Pengurus Unit Kerja (PUK). Kegiatan ini dilakukan di Pulau Langala pada 26 Januari 2025.

Pembahasan program kerja ini berdasarkan struktur masing-masing. Mulai dari program kerja tiap ketua-ketua, sekretaris, bendahara, hingga bidang-bidang seperti bidang pengembangan organisasi dan kampanye-propaganda.

Afdal Amin selaku Ketua Umum SPIM, mengatakan bahwa rapat program kerja ini bertujuan untuk merapikan kerja-kerja struktural sekaligus mengevaluasinya.

“Jadi kita hari ini berkumpul guna merapikan kerja-kerja program tiap struktur. Memaksimalkan capian-capaian program yang telah diperoleh oleh SPIM seperti penambahan keanggotaan yang melonjak — juga coba meminimalisir kekurangan-kekurangan ada pada SPIM ke depannya.” Terang Afdal saat membuka kegiatan.

Rapat program kerja kali ini dilakukan sejak pagi jam 09.00 hingga jam 05.00 sore dan melibatkan sekitar 80-an orang, baik dari pengurus maupun calon pengurus SPIM. Sebelum melakukan pembahasan program kerja — forum menyanyikan mars kelas buruh ‘internationale’ — untuk menaikkan spirit para partisipan.

Keterlibatan 80-an pengurus dan calon pengurus ini merupakan capaian baru bagi organisasi. Sebab hal ini menunjukkan bahwa minat dan kepercayaan kaum buruh di kawasan IMIP terhadap SPIM meningkat. Hal itu tentu merupakan kesuksesan sekaligus tantangan bagi organisasi ke depannya.

(sesi foto bersama setelah kegiatan)

--

--

Serikat Pekerja Industri Morowali
Serikat Pekerja Industri Morowali

Written by Serikat Pekerja Industri Morowali

Serikat Pekerja Industri Morowali merupakan serikat pekerja yang berada di kawasan IMIP untuk memperjuangkan upah layak, K3 yang layak, dan lain-lain.

No responses yet